SUMSEL, KORANRADAR.ID - ANGGOTA DPRD Provinsi Sumsel Dapil V yang meliputi kabupaten OKU dan OKU Selatan melaksanakan reses selama 1 pekan pada 29 januari hingga 5 Februari 2024. Reses sebagai koordinator Iwan Hermawan ST MM didampingi oleh Anggota Yenny Elita SPd MM, Hj. Tina Malinda, SE., M.Si, Fathan Qoribi, ST, Hj. Susilawati, SH, M.Kn, Andie Dinaldie, SE., MM dan Heru Prayogo, SH.
"Kami meminta kepada Pj. Gubernur Sumatera Selatan untuk segera dapat menindaklanjuti usulan masyarakat berupa Pembangunan infrastruktur, perbaikan dibidang ekonomi, kesehatan, pendidikan, pariwisata, pertanian, perikanan, perkebunan dan sosial budaya," kata Iwan Himawan, Senin 5 Februari 2024.
Dikatakan Iwan Adapun usulan tersebut antara lain warga meminta kepada Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan untuk dapat membangun desa desa tertinggal diwilayah kecamatan Buay Pemaca yang lokasinya di atas perbukitan atau pegunungan serta perairan dan meminta Pemerintah untuk dapat menyelesaikan persoalan status desa di kawasan hutan marga satwa dan hutan lindung.
"Selanjutnya warga juga meminta perbaikan beronjong yang tanahnyaberada diatas rumah -rumah warga yang tergerus oleh sungai,"ujar dia
Kemudian Pengecoran dan perbaikan Jalan dan Jembatan Penghubung antar desa di Kabupaten OKU Selatan dan Kabupaten OKU. Meminta Pemerintah agar dapat pembangunan Irigasi (siring persawahan) di wilayah Kabupaten OKU Selatan Kabupaten OKU dan lainnya. (ADV)