Kapolres Endro Imbau Masyarakat Jelang Pemilu Agar Tetap Kondusif

Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk.--

PRABUMULIH, KORANRADAR.ID – Untuk  menciptakan dan sekaligus menjaga situasi dan kondisi di wilayah hukum kota Prabumulih agar tetap aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024 nanti maka Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Aribowo SIk memberikan imbauan penting.

Di antaranya yakni mengajak seluruh lapisan masyarakat kota Prabumulih agar bersama sama menciptakan Pemilu 2024 yang aman, damai , tentram dan nyaman. 

“Ayo kita bersama-sama untuk  menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif di kota Prabumulih,” kata Kapolres  

Selaku Kapolres ia tidak akan  memberikan ruang kejahatan dan kesempatan bagi para pelaku kejahatan untuk memicu gangguan Kamtibmas jelang pada tahun politik 2024.

Untuk itu jangan mudah terpancing, isu tidak benar atau hoax dan terus tingkatkan hubungan yang baik dengan cara silaturahmi bersama semua lapisan masyarakat. 

“Supaya situasi dan kondisi tetap aman tanpa ada gangguan yang berarti ,” kata Mantan Kasubdit Reg Ident Ditlantas Polda Sumsel inI.

Ia menambahkan dirinya dan jajarannya akan senantiasa meningkatkan sinergitas dengan  jajaran TNI - Polri dan juga Pemkot Prabumulih untuk terus memberikan rasa aman dan nyaman bagi lapisan masyarakat pada waktu pemilu nanti. (and)

Tag
Share