TP PKK OKI Ajak Orang Tua Perkuat Pola Asuh Anak di Era Gawai

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten OKI, Hj Ike Muchendi mengajak para orang tua untuk lebih bijak mendampingi anak dalam menggunakan gawai.--

KAYUAGUNG, KORANRADAR.ID - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Hj Ike Muchendi mengajak para orang tua untuk lebih bijak mendampingi anak dalam menggunakan gawai.

Melalui program Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital (PAREDI), PKK OKI berupaya membangun kesadaran keluarga agar tidak lepas tangan menghadapi tantangan dunia digital yang kian kompleks.

Ketua TP PKK, Ike Muchendi, mengatakan bahwa kemajuan teknologi membawa dua sisi: kemudahan dan risiko. “Anak-anak kita tumbuh di dunia digital yang serba cepat.

Tugas kita sebagai orang tua bukan melarang, tapi mendampingi dan mengarahkan agar teknologi membawa manfaat, bukan mudarat,” ujar Ike saat melakukan Supervisi, Pembinaan, Evaluasi, dan Monitoring TP PKK Kecamatan dan Desa di Mesuji Makmur dan Lempuing, kemarin.

BACA JUGA:TP PKK OKI Ajak Orang Tua Perkuat Pola Asuh Anak di Era Gawai

BACA JUGA:ASN PPPK OKI Dibekali Nilai Dasar dan Integritas

Ike menjelaskan, gawai kini bukan sekadar alat komunikasi, melainkan juga sarana belajar dan hiburan. Namun tanpa pengawasan, anak-anak mudah terpapar konten yang tidak sesuai usia, kecanduan gim, hingga kehilangan interaksi sosial.

Karena itu, PKK mengimbau orang tua untuk membatasi waktu penggunaan gawai, memantau aktivitas daring anak, serta mendorong kegiatan positif di luar layar seperti membaca, bermain, dan berolahraga bersama keluarga.

“Orang tua juga harus menjadi teladan digital. Jangan sampai anak diminta mengurangi bermain gawai, sementara kita sendiri tak lepas dari ponsel,” kata Ike mengingatkan.

Bupati Ogan Komering Ilir H. Muchendi Mahzareki, menyambut baik langkah PKK tersebut. Ia menilai, peran keluarga menjadi fondasi penting dalam membentuk generasi muda yang tangguh di tengah derasnya arus informasi.

BACA JUGA:Pelayanan Terpadu Pemkab OKI Bikin Warga Bahagia

BACA JUGA:Disdukcapil OKI Terus Berinovasi

“Saya mengapresiasi langkah TP PKK yang konsisten mengedukasi masyarakat. Teknologi memang tidak bisa dihindari, tapi bisa diarahkan. Di sinilah pentingnya peran orang tua sebagai pendamping dan pembimbing pertama bagi anak,” ujar Muchendi.

Bupati menegaskan, Pemerintah Kabupaten OKI berkomitmen memperkuat literasi digital keluarga melalui kerja sama lintas sektor.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan