30 Tahun Menginspirasi M. Isnaini, Sang Penggerak Budaya Aman Berkendara

Safety Riding, Muhamad Isnaini, saat memberikan instruksi kepada pengendara agar aman saat berkendara di jalanan.--

“Helm bukan aksesori, rambu bukan hiasan. Semua itu pelindung kehidupan,” tuturnya penuh makna.

Setiap kali melatih peserta, Isnaini menanamkan prinsip bahwa keselamatan tidak hanya soal keahlian mengendarai, tapi juga disiplin administrasi, kelengkapan surat, dan etika berlalu lintas.

Tak jarang ia menyaksikan perubahan nyata: pelajar yang tadinya ugal-ugalan menjadi lebih tertib, atau komunitas motor yang kini rutin berkampanye keselamatan di jalan. Semua itu menjadi kebanggaan tersendiri bagi dirinya.

Isnaini menyadari bahwa masa depan keselamatan di jalan ada di tangan generasi muda. Karena itu, ia aktif turun ke sekolah dan kampus untuk menyampaikan edukasi safety riding dengan cara yang komunikatif dan menyenangkan.

“Kalau sejak dini mereka sadar pentingnya keselamatan, masa depan lalu lintas kita akan jauh lebih baik,” ujarnya optimis.

Melalui program Astra Motor Sumsel, Isnaini menegaskan bahwa keselamatan adalah tanggung jawab bersama. Ia ingin menanamkan kesadaran bahwa menjadi pengendara hebat bukan berarti cepat di jalan, tapi cerdas dalam mengambil keputusan.

Kini, di usianya yang matang, Isnaini tetap bersemangat. Ia terus melatih, membimbing, dan menjadi contoh nyata bahwa dedikasi bisa mengubah kehidupan banyak orang.

“Keselamatan itu warisan yang harus kita jaga bersama. Kalau kita abai, dampaknya bukan cuma ke diri sendiri, tapi juga ke orang lain,” pesannya menutup setiap sesi pelatihan.

Dari perjalanan panjangnya, M. Isnaini membuktikan bahwa juara sejati bukanlah yang tercepat di lintasan, melainkan yang paling konsisten menjaga keselamatan di jalan kehidupan.

Tiga dekade pengabdian itu menjadi bukti nyata bahwa semangat #Cari_Aman bukan sekadar slogan, melainkan gerakan yang hidup tumbuh dari hati seorang instruktur sederhana yang percaya, perubahan besar bisa dimulai dari langkah kecil di atas dua roda.

Dedikasi Tanpa Batas, Sosok Isnaini Jadi Inspirasi di Balik Semangat “Cari_Aman” Astra Motor Sumsel. Di balik berbagai kampanye keselamatan berkendara yang gencar digaungkan Astra Motor Sumatera Selatan (AMS), ada sosok yang menjadi inspirasi bagi banyak orang Isnaini, seorang instruktur safety riding yang tak kenal lelah menanamkan budaya “Cari_Aman” ke seluruh lapisan masyarakat.

Sebagai bagian dari tim Honda Customer Care Center (HC3) Astra Motor Sumsel, Isnaini telah menjadi motor penggerak utama dalam mengedukasi pengendara, baik di sekolah, kampus, hingga lingkungan kerja. Dedikasi dan konsistensinya selama bertahun-tahun menjadi bukti nyata bahwa keselamatan bukan sekadar slogan, tetapi gaya hidup yang harus ditanamkan sejak dini.

Sosok Isnaini mendapat apresiasi khusus dari Rita Kusuma, Honda Customer Care Center Manager Astra Motor Sumsel.

“Sosok Isnaini yang saya kenal adalah pribadi yang humble, ramah, dan pekerja keras. Karena itu, mudah bagi beliau menyampaikan edukasi ke berbagai lapisan konsumen, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang tua,” ujar Rita.

Menurutnya, Isnaini bukan hanya menjalankan program edukasi, tetapi juga membangun rasa kebersamaan dan saling percaya antara Honda dan masyarakat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan