MARTAPURA, KORANRADAR.ID - Pemerintah Kabupaten OKU Timur melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) menggelar Pelayanan KB MOW dan MOP (Metode Operasi Wanita dan Metode Operasi Pria), secara gratis yang dilakukan di RSUD Martapura, pada Minggu 27 Juli 2025.
Kepala DPPKB OKU Timur H Zaenal Abidin SSiT MM mengatakan, layanan KB gratis ini dilakukan sebagai rangkaian pada peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas). "Sebelumnya kami juga melalukan pelayanan KB gratis di Stadion Tebatsari Martapura bersama anggota TNI AU dan lokasi lain yang ada di Kabupaten OKU Timur.
"Jika ditotal lebih dari 1.000 layanan KB yang kita berikan kepada seluruh masyarakat OKU Timur selama tahun 2025 ini. Khusus pelayanan KB MOW dan MOP di RSUD Martapura, diikuti 49 peserta," ujar Zaenal.
Dikatakan Zaenal, tujuan dari kegiatan ini untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang notabene ingin ber KB. Dimana peserta yang telah selesai KB akan dipantau kondisinya oleh petugas KB untuk memastikan kesehatannya.
"Adapun capaian dari kegiatan ini diharapkan tercipta keluarga yang bahagia berkualitas sehingga menjadi lebih baik dari sebelumnya. Disamping itu mengatur dan menekan angka kelahiran sehingga keluarha menakdi lebih sejahtera," pungkasnya.
Sementara Bupati OKU Timur Ir H Lanosin ST MT MM saat memantau pelaksanaan KB MOW dan MOP mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas terlaksananya pelayanan KB gratis tersebut dalam rangka menekan pertumbuhan penduduk di Indonesia.
“Mari kita ikuti seluruh program dari Keluarga Berencana salah satunya dengan mengikuti pelayanan KB gratis. Setelah itu saya juga menyempatkan meninjau fasilitas dan petalatan medis yang ada di RSUD Martapura yang memang masih butuh penambahan-penambahan, ucap Bupati. (awa)