Samsung Galaxy A06 Dilindungi Oleh Sistem Keamanan Berlapis

iSamsung Galaxy A06 Dilindungi Oleh Sistem Keamanan Berlapis-Dokumen -

Untuk mencegah hal ini, Samsung menghadirkan fitur Auto Blocker / Pemblokir Otomatis pada Galaxy A06 yang bisa mencegah pengguna untuk mengunduh dan memasang aplikasi yang memiliki virus atau APK jahat didalamnya. Fitur ini memastikan bahwa hanya aplikasi yang telah diverifikasi yang dapat diinstal di perangkat kamu.

Selain itu, mengaktifkan Pemblokir Otomatis akan memblokir serangan rekayasa sosial seperti phishing suara yang digunakan untuk membujuk kamu menginstal software berbahaya. Fitur ini juga dilengkapi kontrol tambahan, seperti pemeriksaan keamanan aplikasi untuk mendeteksi malware dan mencegah instalasi software lewat kabel USB, misalnya saat mengisi baterai di fasilitas publik seperti di bandara. Cara mengaktifkannya:  

● Pergi ke Pengaturan, klik pada Keamanan dan privasi

● Klik pada Pemblokir Otomatis dan geser tombol untuk mengaktifkan atau menonaktifkan.

Aktifkan pemblokir otomatis untuk melindungi kamu dari APK jahat

Folder Aman

Folder Aman dapat menjadi tempat ideal untuk menyimpan berbagai jenis aplikasi dan data yang kita anggap berharga. Foto-foto dan video pribadi, file kontrak kerja, aplikasi m-banking, dan informasi pribadi lainnya tentu bukan informasi yang boleh untuk bocor ke mana-mana. Kamu bisa simpan dokumen-dokumen atau informasi penting semacam ini di Folder Aman yang ada di Galaxy A06, sehingga tidak bisa diakses oleh orang yang tak berhak.  

Folder ini diproteksi oleh lapisan keamanan ekstra yang akan mengenkripsi seluruh data yang disimpan di sana. Untuk membuat Folder Aman: 

● Buka Pengaturan - Keamanan dan privasi - Pengaturan keamanan lainnya

● Pilih Folder Aman

● Jika perlu, log in dahulu ke akun Samsung

● Di layar perizinan yang dibutuhkan Folder Aman, klik Lanjutkan

● Pilih metode pengunci (Pola, PIN, Kata Sandi, Sidik Jari) lalu klik Lanjutkan

● Masukkan metode pengunci, pilih Lanjutkan. Masukkan sekali lagi, lalu pilih Konfirmasi

● Shortcut akan ditambahkan di layar Home. Kamu tinggal membuka Folder Aman dan memasukkan file-file penting ataupun menginstall aplikasi di dalamnya.

Tag
Share