21 Tahun Berprofesi Wartawan Hantarkan Karir Cemerlang Adi Zahri Sebagai Kepala Dinas Kominfo Kota Palembang

Caption : Adi Zahri Kepala Dinas Kominfo Kota Palembang dan istri --

PALEMBANG, KORANRADAR.ID - Adi Zahri S.I.Kom menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kota Palembang. Ia sangat dikenal termasuk di kalangan wartawan. Berawal dari mengawali karirnya sebagai wartawan di TVRI Sumatera Selatan (Sumsel) sejak 1993 hingga 2014.

Pria asli Komering ini dikenal baik sebagai sosok yang ramah, hangat dan rendah hati. Ia akrab dengan banyak wartawan senior dan junior. Tak hanya lantaran profesinya yang sebelumnya sebagai Kasubag Hubungan Media Pemkot Palembang sejak 2014 juga masuk ke Dinas Kominfo, namun Adi Zahri telah menekuni profesi sebagai wartawan atau jurnalis selama 21 tahun. "Saya mengawali karir sebagai seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang ditempatkan di TVRI Sumsel di bagian pemberitaan sejak 1993 sampai 2014," katanya.

Adi mengatakan, sebagai kameramen TVRI   ia setiap hari bertugas di lapangan melakukan beragam peliputan, mulai dari pemerintahan, politik, hukum dan kriminal, ekonomi, dan lainnya."Sehari-hari saya bergaul dengan wartawan TV dan koran/ cetak karena waktu itu belum ada media online seperti sekarang," ujar pria yang lahir di Desa Seleman, Kabupaten OKU, 17 Juli 1972 ini.

Dengan berkecimpung di dunia jurnalis selama puluhan tahun, banyak pengalaman dan hikmah yang sangat berarti.  Seperti dilibatkan untuk peliputan era krisis moneter tahun 1998. Adi dan rekannya ditugaskan meliput di Senayan, Jakarta selama beberapa waktu.

Adi juga berpengalaman meliput bencana alam tsunami di Aceh 2004 silam dan menerima penghargaan relawan. "Alhamdulillah punya banyak pengalaman meliput termasuk ke luar negeri untuk acara delegasi Indonesia bersama walikota dan jajaran lainnya ke China," ujarnya.

Adi tak memungkiri jika karirnya saat ini tak lepas dari peran dirinya sebelumnya sebagai wartawan. Tak heran jika ia memiliki banyak teman dan relasi."Banyak kawan karena menjadi wartawan, saya tidak mungkin lupa saya pernah menjadi wartawan," ujar ayah satu putri Azelia Zahri, lulusan Kedokteran Gigi UNSRI ini.

Sebagai ASN, Adi Zahri dipindahtugaskan ke Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang ke bagian Humas Pemkot 2014, sebagai Kasubag Hubungan Media.

Pada 2020 dirolling menjadi Kabid Teknologi Informasi Kominfo Palembang. Lalu setelah berapa bulan ditugaskan menjadi PLT Sekretaris Dinas Kominfo Palembang, 2022 defenitif sebagai Sekretaris Dinas."2024 Alhamdulillah dipercaya sebagai Kepala Dinas Kominfo Kota Palembang," ucap suami Ganta Elmaya ini. 

Dengan semua pengalaman karir sejak menjadi wartawan hingga kini sukses menjadi orang tertinggi di Dinas Kominfo Palembang, Adi Zahri mengungkapkan bahwa sebagai sesama manusia harus saling menghargai. "Kita harus saling menghargai, jangan sampai kita merendahkan orang lain, karena roda kehidupan ini berputar," pungkasnya.(spt)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan