Kelenteng Tjeng Thio Keng Gelar Ritual Hut Dewa Jen Cu Kong

Kelenteng Tjeng Thio Keng yang terletak di jalan Angkatan 45 No.959, Lorok Pakjo, Kec. Ilir Barat I, Kota Palembang, Sumatera Selatan menggelar HUT dewa Jen Cu Kong Jumat 8 Maret 2024--

PALEMBANG, KORANRADAR,ID - Kelenteng Tjeng Thio Keng yang terletak di  jalan Angkatan 45 No.959, Lorok Pakjo, Kec. Ilir Barat  I, Kota Palembang, Sumatera Selatan  menggelar HUT dewa  Jen Cu Kong Jumat 8 Maret 2024.

Hadir dalam  ritual tersebut ketua Paguyuban  Anxi Sumsel Sukarta, Sekretaris PTITD Komda Sumsel Hengky Saputra, pengurus Tridharma  Komda Sumsel  Jonny Prima, beberapa ketua  Kelenteng  dikota Palembang di antaranya Ban Ex dan ratusan tamu undangan lainnya.

Aquan Ketua Kelenteng Tjeng Thio Keng mengatakan, perayaan diawali dengan ritual ciasin atau mengundang dewa yang digelar pada Kamis 7 Maret 2024 sekitar pukul 19.00 WIB.

"Setelah itu sekitar pukul 19.00 wi  digelar makan dan kumpul bersama untuk memperat silaturahmi, "katanya.

Setelah itu, sambung Aguan, Jumat 8 Maret 2024 lritual dilanjutkan dengan ritual Ceng Keng pada pukul 06.00 WIB, Cut Leng pada pukul 09.00 wib, Ciok Siu pada pukul 12.00 WIB.

BACA JUGA:Kelenteng Marga Tan Gelar Baksos Pengobatan Gratis dengan Teknik Akupunktur

" Pada pukul 14.00 WIB digelar ritual Khokun dan dilanjutkan dengan  makan bersama umat, "ujarnya.

Aguan juga mengatakan, kalau dewa Jen Cu Kong merupakan dewa utama di. Kelenteng Tjeng Thio Keng yang dirayakan setiap tanggal 28 bulan 1 penanggalan lunar.

" Ditahun ini jatuh  pada tanggal 8 Maret 2024,,"terangnya.

 

Tag
Share