Rekom tersebut diserahkan oleh Ketua Bappilu DPP Partai Nasdem Fauzi Amro pada Jumat, 23 Agustus 2024 di Jakarta.
Didampingi pengurus Partai Nasdem Sumsel dan Ketua Partai Nasdem Muara Enim Kasman, Fauzi berharap pasangan Edison-Sumarni bisa memenangkan pertarungan di Pilkada Muara Enim.
Ternyata ada 2 alasan mendasar Partai Nasdemm usung Edison-Sumarni.
Ke-2 alasan mendasar itu diungkap Sekretaris Partai Nasdem Muara Enim, Suprayitno.
BACA JUGA:50.371 Keluarga di Muara Enim Terima Bantuan CPP Tahap III
Alasan pertama, kata Suprayitno, karena Edison adalah kader Partai Nasdem.
"Sekarang ini, Edison sudah menjadi bagian dari partai Nasdem, dan mengintruksikan kepada jajaran DPD Nasdem Muara Enim untuk mengantarkan Edison-Sumarni menuju kemenangan di Pilkada 2024 November ini," kata Suprayitno