Tambah 1 Kursi, Pasangan HAPAL Dapat Dukungan Hanura

Jumat 16 Aug 2024 - 17:07 WIB
Reporter : Zarkasi
Editor : Maulana Muhammad

Untuk memenuhi kekurangan kursi sebanyak 1 kursi atau total 15 kursi sarat 20 persen, pihaknya juga masih melakukan lobi-lobi politik terhadap parpol yang belum menentukan sikap. 

BACA JUGA:Heri Amalindo Terima Dukungan Pensiunan PNS Muba

BACA JUGA:Rayakan Lebaran, Bupati PALI Heri Amalindo: Tetap Jaga Silaturahmi dan Pelihara Persatuan

Dia juga yakin dengan lobi serta komunikasi politik yang ada, pasangan Hapal akan segera berlayar mengarungi samudera. “Intinya kita yakin pasngan Hapal akan segera berlayar menghadapi Pilkad 27 November 2024 mendatang,” ungkapnya.

Sementara itu, ketua DPD Hanura, Ahmad Al Azhar. SH. MH., dalam wawancara dengan koran ini mengatakan jika pihaknya mendukung apa yng menjadi Keputusan dari DPP Hanura. 

“Kita sangat mendukung apa yang dilakukan DPP Hanura. Kita akan berjuang untuk memenangkan pasangan Hapal dalam pemilihan kepala daerah 27 November 2024 mendatang,”kata dia.

Ahmad Al Azhar, juga menambahkan DPD Hanura sendiri, mulai akan bergerak serta ikut mensosialisasikan pasangan Hapal. Tim kita mulai dari akar rumput, anak cabang, ranting, DPC, DPD semuanya akan bergerak sesuai instruksi dari ketua umum DPP Hanura, OSO.

“Tidak ada pilihan, kita harus memenangkan pasangan HAPAL, Sesuai dengan yang diperintahkan dari DPP Hanura,"tukasnya.(zar)

 

Kategori :