PALEMBANG, KORAN RADAR. ID - Perhimpunan atau paguyuban Tionghoa yang ada di Sumatera Selatan bekerjasama dengan PMI Kota Palembang menggelar kegiatan bakti sosial donor darah di Yap Ballroom Jalan Inspektur Marzuki Palembang, Sabtu 13 Juli 2024.
Johan Yap Ketua panitia pelaksana mengatakan, perhimpunan atau paguyuban Tionghoa Sumsel yang ikut dalam kegiatan ini yakni PSMTI Sumsel dan kota Palembang, INTI Sumsel, ANXI Sumsel, Guang Zhou Sumsel, Hakka Sumsel, Teo Chow Sumsel, Zhang Zhou Sumsel, Lucky Group dan Team Berbagi Kasih Sayang, Permabudhi Sumsel, KMBP Palembang, Walubi Sumsel, Koko Cici Sumsel dan Lion Club Palembang Districk 307 A1 Indonesia.
"Kita mulai kegiatan baksos mulai dari pukul 08.00 wib hingga pukul 12 00 wib, " katanya.
Johan juga mengatakan, untuk target dalam kegiatan ini adalah 500 kantong darah atau sekitar 500 peserta.
Namun baru pukul 10.00 wib peserta yang sudah mendaftar sekitar 900 orang. "Iya memang sangat membludak, luar bisa kepedulian masyarakat Palembang kepada sesama,"ujarnya.
Johan juga menjelaskan, hasil dari kegiatan donor darah ini nantinya akan diserahkan ke PMI kota Palembang untuk membantu masyarakat kota Palembang yang membutuhkan darah."Semoga kegiatan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan darah, "katanya.
Sementara itu, hadir dalam kegiatan donor darah tersebut sesepuh masyarakat Tionghoa Sumsel H Heriyanto Kurniawan, pembina PSMTI Sumsel Kurmin Halim SH, ketua Paguyuban ANXI Sumsel Sukarta, Ketua PSMTI Sumsel, Joni Kesuma dan PSMTI kota Surya Tham, Ketua Paguyuban Zhang Zhou Alex Suherman, Ketua Permabudhi Sumsel Izen SE, Ketua Permabudhi Kota Palembang Sukartek, wakil Ketua Walubi Sumsel Somakin dan perwakilan pengurus Hakka Sumsel, Teo Chew, Guang Zhou, INTI Sumsel