UBD Kembali Gelar Webinar Nasional Series #4, Zoom Meetings Dihadiri 133 Peserta

Kamis 02 May 2024 - 19:46 WIB
Reporter : Henny Efendi
Editor : Swan

PALEMBANG, KORANRADAR.ID - Pusat Penelitian (PUSLIT) Inovasi TIK, Smart Systems, & Data Science (Group Riset Enterpise Systems Group of Research, ES-GoR) bersama Fakultas Sains Teknologi (FST) dan Fakultas Vokasi Universitas Bina Darma (UBD), menyelenggarakan Webinar Nasional Seri #4 Tahun 2024 dengan tema " Menggali Potensi Sosial Media." 

Dihadiri 133 peserta dari 24 Kota dan 36 Instansi di Indonesia dari berbagai kalangan dan menjadi wadah diskusi yang berharga bagi para peneliti dan praktisi di berbagai bidang melalui Zoom Meetings, pada hari Selasa, 30 April 2024.

Koordinator PUSLIT yaitu Assoc. Prof. Leon A. Abdillah, S.Kom., M.M., MTA, CDM, Seminar ini bertujuan untuk memberi  pemahaman tentang trend media sosial dan strategi efektif untuk meningkatkan Digital Marketing. Media sosial sebagai platform digital yang menyediakan fasilitas untuk melakukan aktivitas sosial bagi setiap penggunanya. 

“Kami sangat berterima kasih kepada pembicara dan peserta yang telah berpartisipasi. Kami berharap acara ini menambah wawasan dan pengetahuan kepada seluruh yang hadir dalam acara web binar nasional dan menjadikan acara ini semakin interaktif dan bermanfaat”, ujar Assoc. Prof. Leon A. Abdillah. 

Kegitan ini tentunya memberikan kesempatan bagi para peserta untuk lebih mengenal digital marketing. Dengan memberikan wawasan dan ilmu yang berguna kedepannya dengan adanya webinar ini semakin meningkatkan visi dan misi untuk menuju UBD Unggul 2025.

Pemateri seminar Regita Cahyani merupakan content creator sekaligus alumni Program Studi Pariwisata Universitas Bina Darma pada Fakultas Vokasi.  Acara ini dipandu Rohima Sintia Mahasiswa Program Studi Sistem Informasi FST UBD, moderator Rahayu Amalia, M.Kom. Dekan Fakultas Sains Teknologi yaitu Dr. Tata Sutabri, S.Kom., MMSI., M.KM turut ikut berdiskusi dengan peserta seminar. (hen)

Kategori :