Bupati OKU Selatan Pimpin Sidang Paripurna Istimewa HUT OKUS Ke-20 Tahun

Rabu 24 Jan 2024 - 20:24 WIB
Reporter : Agus Salim
Editor : Swan

BUPATI Kabupaten OKU Selatan, Popo Ali Martopo. B.Comm Pimpin Sidang Paripurna Istimewa DPRD OKU Selatan, Sebagai Peringatan Dirgahayu Kabupaten OKU Selatan yang Ke-20 Tahun. (24/1/2024).

Turut hadiri Bupati dan Wakil Bupati, Pimpinan dan Anggota DPRD, FKPD, Sekda, Ketua dan Wakil Ketua TP PKK, Ketua Ikatri, Ketua Bhayangkari, Ketua Adyaksa Dharmakarini, Ketua Persit, Ketua Dharma Wanita Persatuan, Ketua Dharma Yukti Karini, Para Asisten dan Istri, Para Staf Ahli dan Istri, Para Kepala Instansi Vertikal dan Istri/Suami, Kepala BUMN/BUMD, Para Kepala OPD dan Istri/Suami, Para Kabag dan Istri/Suami, Para Camat, Para Ketua TP PKK Kecamatan, Para Ketua Organisasi Wanita, Para Ketua Organisasi Kepemudaan, Para Ketua Organisasi Kemasyarakatan, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Para Lurah/Kepala Desa, Serta Undangan Lainnya.

Sidang Paripurna Istimewa Kabupaten OKU Selatan Sebelumnya, dibuka langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten OKU Selatan, Heri Martadinata SE. Dengan didampingi Wakil Ketua DPRD OKU Selatan, Yohana Yuda Yanti, SE.

Seperti yang disampaikan oleh Bupati OKU Selatan, Popo Ali M, B.Com dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas partisipasi dari seluruh elemen masyarakat di dalam kemajuan disegala sektor hingga kemeriahan semua rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten OKU Selatan yang ke 20 tahun 2024 dapat berjalan lancar seperti yang diharapkan bersama.

"Adapun yangmana suatu rangkaian tersebut, Kita sudah melaksanakan Jalan Sehat, Pasar Malam, Konser Musik, serta masih banyak kegiatan yang kita adakan di dalam memeriahkan hari jadi kabupaten OKU Selatan yang tercinta ini. Hingga pada puncaknya kita akan mengadakan tablig akbar di Banding Agung Ranau tepatnya tanggal 31 januari 2024." jelasnya.

Selanjutnya, Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Provinsi Sum-Sel yang mewakili Pj Gubernur Sumsel, dalam sambutannya mengatakan permohonan maaf atas ketidak hadiran PJ Gubernur Sumatera Selatan yang tidak dapat hadir karena ada sesuatu hal yang tidak dapat ditinggalkan, sehingga beliau tidak dapat menghadiri acara pada hari ini. 

“Saya berharap generasi pemuda OKU Selatan dapat berpartisipasi dalam mewujudkan pembangunan di kabupaten OKU Selatan seperti apa yang di harapkan para pendahulunya.

"Saya sangat mengapresiasi atas prestasi dan keberhasilan yang telah di capai oleh kabupaten OKU Selatan di dalam pembangunan serta berbagai aspek yang lainnya, kemudian saya berharap ketika pesta demokrasi nanti berjalan dengan tertib, dan kemudian yang paling utama saya mengucapkan selamat hari jadi kabupaten OKU Selatan yang ke 20 tahun semoga semakin maju dan semakin Bersinar kedepannya," pungkasnya. (ags)

Tags :
Kategori :

Terkait