Kurmin Halim Lantik Pengurus PSMTI kota Palembang Periode 2023-2027

pose bersama ketua PSMTI Sumsel Kurmin Halin dan Sekretaris Juhaidi--

PALEMBANG, KORAN RADAR. ID-  Pengurus Daerah Paguyuban Sosial Masyarakat Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kota Palembang periode 2023-2027  yang dikomandoi oleh Surya Tham dikukuhkan.

Pengukuhan langsung dilakukan  oleh ketua PSMTI Sumsel Kurmin Halim SH di Hotel Maxone Jumat (1/12/2024).

Hadir juga dalam pelantikan tersebut anggota DPRD kota Palembang Akbar Alfaro,  Ketua Permabudhi Sumsel Izen, ketua Sinar Agung Tao Julia Widyamitta,  ketua MBI Sumsel Ideham Pendi, Ketua WBI Sumsel Rusmaiti Zen, perwakilan Paguyuban Hakka Sumsel, Perwakilan Paguyuban Guang Zhou Sumsel, tokoh masyarakat Tionghoa Sumsel Thomas Handy, Hindralili,  Herman The dan puluhan tamu undangan lainnya.

"Ini merupakan sebuah amanah yang harus mampu saya laksanakan. Apalagi PSMTI ini sebuah organisasi besar yang menaungi seluruh marga Tionghoa yang ada di tanah air. Tentunya ini menjadi tanggungjawab dan tugas yang harus dilaksanakan dengan sebaik mungkin," ungkap Ketua PSMTI Kota Palembang, Surya Tham yang dibincangi oleh koran ini sebelum pelantikan di Hotel Maxone, Jumat (1/12) malam.

Tidak hanya itu, untuk program yang telah ia susun, diakui Ketua Ikatan Pemuda Tionghoa Indonesia (IPTI) kota Palembang ini, tidak berbeda jauh dengan visi misi dari PSMTI mulai bidang sosial, kesehatan, budaya dan kepemudaan serta pendidikan. Di samping itu, dirinya meyakini di bawah kepemimpinan nya dan didukung semua pengurus dan support para senior, ia mengatakan, apa yang diprogramkan nya ini biaa berjalan dengan baik.

" Tentunya untuk kesuksesan semuanya itu, dimulai dengan konsolidasi internal dengan seluruh pengurus yang ada. Di samping itu, program yang disusun tersebut, saya yakin bisa dilaksnakaan. Yang juga tidak kalah penting lagi, ini juga menjadi wadah semua marga Tionghoa di Palembang terutama di kalangan generasi muda," terang putra Almarhum Pauzi Thamrin, pendiri PSMTI Sumsel ini.

Sementara, Ketua PSMTI Sumsel, Kurmin Halim SH mengungkapkan, dirinya sangat mengapresiasi dengan dilantiknya ketua dan pengurus PSMTI Kota Palembang ini. Yang mana, dirinya berharap dengan para pengurus yang didominasi kalangan muda ini, akan membuat organisasi tadi semakin cepat bergerak dan banyak kegiatan yang dapat dilaksanakan. Terlebih lagi, kehadiran anak muda di dalam PSMTI terutama lagi di PSMTI Kota Palembang menjadi salah satu bukti keberhasilan dalam pengkaderan dan regenerasi.

" Tugas utama kita selaku senior, tentunya berharap tongkat estafet ke depannya akan dipegang penuh oleh generasi muda. Di sisi lain, kita akan mensupport mereka tersebut dari belakang. Sehingga ke depannya, para anak muda inilah yang diharapkan memberi kontribusi positif dalam pembangunan dan tidak terkecuali di PSMTI Kota Palembang. Di samping itu, saya juga berharap, semakin banyak inovasi dan program yang mampu diaktualisasikan untuk masyarakat banyak," ulasnya.

Oleh karena itu, dirinya juga berpesan pada para pengurus terutama Ketua PSMTI Kota Palembang, untuk terus memberi kontribusi positif dalam kehidupan berbangsa dan jua bermasyarakat. Karena itu, program yang ini bisa terus dirasakan manfaatnya segenap masyarakat. Dengan kata lain, terang owner Kapal Ekspres Bahari tersebut, keaktifan di dalam organisasi, akan memberi pelajaran ke mereka bagaimana memanage sebuah organisasi dan program yang ada di dalam organisasi tadi.

" Banyak pelajaran dan pengalaman dapat kita ambil dari organisasi. Mulai bagaimana memimpin dan mengkoordinasikan setiap kebijakan dan program, manajemen sebuah organisasi hingga mengaktualisasikan apa yang menjadi program tadi secara nyata di masyarakat. Saya yakin, mereka tersebut ke depan, akan menjadi anak muda yang aktif dan memiliki wawasan luas dan juga peka dengan kondisi yang ada di sekitarnya," tandasnya. (sep) 

 

 

 

 
 
 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan