JAKARTA, KORANRADAR.ID - PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menggelar Honda Modif Contest (HMC) 2024. Hajatan rutin sudah memasuki tahun ke-10. Memasuki usia satu dekade HMC digelar spesial dengan kehadiran kelas baru sesuai tren modifikasi terkini diramaikan 1.300 modifikator dari berbagai segmen dan level.
Untuk kali ini, Honda Modif Contest (HMC) 2024 digelar di 9 kota dan melombakan sembilan kelas utama, "kata General Manager Marketing Planning and Analysis AHM Andy Wijaya dalam keterangan resminya, Rabu 31 Juli 2024.
Kesembilan kota tersebut, mulai di Medan, Pekanbaru, Bandung, Surabaya, Denpasar, Banjarmasin, Samarinda, Manado, dan juga Makassar. "Sebaran kota yang makin luas menjadikan ajang ini sebagai gelaran modifikasi motor terbesar di Tanah Air," kata Andy Wijaya.
Untuk motor Honda produksi di atas 2006, dibuka kelas baru bernama All Sports, Matic & Cub Community Touring, Sport Community Touringd dan Show Off.
Keempat kelas tersebut akan mendampingi kelas Matic & Cub Stock/Bolt On dan Matic & Cub Advance yang sudah ada sebelumnya.
Dalam HMC 2024, PT Astra Honda Motor juga memberikan kesempatan untuk pemilik motor Honda dari seluruh tahun produksi untuk mengikuti kelas Racing Style sebagai pendamping kelas Free For All untuk semua kategori skutik, cub dan sport.
Sementara untuk motor Honda produksi sebelum 2006, ada tambahan kelas baru bernama All Stock & Advance. Selain sembilan kelas utama, ada pula kategori special achievement di HMC 2024 yang mengeksplorasi matik besar Honda seperti Honda PCX160 dan Honda ADV160.
Kelas tersebut akan melengkapi kelas-kelas special achievement lain seperti Best Fashion, Best Fun Community Competition, Best Media Pick, serta Best Regional Series.
"Kami persilakan bagi seluruh penggiat maupun pecinta modifikasi motor Honda di seluruh Indonesia untuk menuangkan ide kreativitas di HMC 2024," kata dia.
Melalui event ini, sambung dia, kami berkomitmen terus mewadahi talenta berbakat Tanah Air untuk mewujudukan motor Honda sesuai dengan mimpi dan gaya hidup yang mereka miliki.
Para pemenang dari sembilan kelas utama di masing-masing daerah, akan ditemukan pada ajang final HMC guna memperebutkan Honda Dream Ride Project.
Juri-juri kompeten di bidang modifikasi akan dilibatkan untuk menentukan pemenang yang terdiri dari beberapa profesional builder. Ajang tahun ini makin menarik dengan kehadiran juri baru yang merupakan alumni pemenang HMC dari tahun-tahun sebelumnya. (dav)