ESP Janjikan Pendidikan dan Kesehatan Gratis
Calon Gubernur Sumsel Ir. Eddy Santana Putra (ESP) menegaskan bahwa ia belum membuat janji-janji kampanye yang tidak realistis pada Pilgub November --
PALEMBANG, KORANRADAR.ID - Calon Gubernur Sumsel Ir. Eddy Santana Putra (ESP) menegaskan bahwa ia belum membuat janji-janji kampanye yang tidak realistis untuk menggaet suara pemilih pada Pilgub November mendatang.
"Visi misi semua calon bagus, janji juga bagus. Tapi, pertanyaannya adalah, bisakah mereka menepatinya? Jangan buat janji yang tidak masuk akal.
Kami fokus pada prioritas yang cerdas, yaitu pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan (CERAH)," ujar mantan Wali Kota Palembang ini.
Mengusung tagline Era Baru, Eddy berkomitmen untuk membawa perubahan signifikan dalam bidang pendidikan dan kesehatan di Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Janji Harus di Tepati ESP, Jargon ERA BARU Sumsel CERAH Untuk Pendidikan dan Kesehatan Gratis
BACA JUGA:Akankah Pasangan ESP dan Riezky Unggul di Wilayah Palembang Plus
Menurutnya, salah satu hal yang perlu dibenahi adalah sistem pendidikan yang ia sebut semakin memberatkan masyarakat.
"Dulu aku membangun Palembang dengan baik. Sekarang, pendidikan diperjualbelikan, ini tidak benar. Hal ini jelas memberatkan rakyat, dan saya berjuang dalam hal ini sebagai bentuk jihad,"tegas Eddy.
Tak hanya itu, ia juga menegaskan bahwa jika dalam 100 hari pertama masa jabatannya nanti ia gagal memberantas pungutan liar (pungli) di sekolah-sekolah, ia siap mundur dari jabatannya. "Sekolah harus gratis, berobat juga harus gratis.
Itu komitmen kami. Selain itu, untuk generasi Zilenial, kami akan menyiapkan gedung pelatihan gratis yang berfokus pada teknologi siber,"janjinya.
BACA JUGA:Lembaga Survei Indomatrik Untuk Elektabilitas Pasangan ESP dan Riezky Unggul di Palembang
BACA JUGA:Tim Pasukan Arista KM 9 Siap Menangkan ESP-Riezky
Di tempat yang sama, Ketua Tim Pemenangan Era Baru, Gantada, menegaskan bahwa tidak ada yang tidak mungkin jika dilakukan dengan tekad dan kerja keras.
Ia mengungkapkan keyakinannya bahwa semua yang dijanjikan oleh Eddy Santana Putra dapat terwujud. “Kalau mau, tidak ada yang tidak mungkin. Hanya butuh penekanan dan tindakan yang tepat,”ucap Gantada.