Pamwal dan Walpri Paslon Pilkada harus Sesuai SOP

Polres Lahat menggelar Apel Serentak Pamwal dan Walpri dalam rangka Operasi Mantap Praja (OMP) Pilkada 2024, di lapangan GOR Bukit Tunjuk, Lahat.--

LAHAT, KORANRADAR.ID - Polres Lahat menggelar Apel Serentak Pamwal dan Walpri dalam rangka Operasi Mantap Praja (OMP) Pilkada 2024, di lapangan GOR Bukit Tunjuk, Lahat. Kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolres Lahat, Kompol Ishandi Saputra mewakili Kapolres Lahat, AKBP God Parlasro S Sinaga, kemarin.

Apel ini dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama (PJU) Polres Lahat, para Kasat, Kasi, perwira, serta seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan Pilkada, termasuk personel Pamwal dan Walpri yang bertugas mengamankan para pasangan calon (paslon).

Dalam amanat Kapolres Lahat yang dibacakan oleh Wakapolres, ditekankan pentingnya peran anggota Walpri (Pengawal Pribadi) dalam menjaga keamanan para paslon dari berbagai potensi ancaman. 

"Personel yang ditugaskan sebagai Walpri harus mengenali jatidiri sebagai anggota Polri, menjaga sikap, tampang, dan penampilan, serta memahami sepenuhnya tugas dan tanggung jawab yang diemban. Laksanakan tugas dengan baik sesuai SOP yang berlaku," ujar Wakapolres dalam amanatnya.

Wakapolres juga mengingatkan bahwa tugas utama Walpri adalah mengamankan seluruh Paslon dari ancaman yang mungkin datang, sehingga kewaspadaan terhadap perkembangan situasi menjadi kunci penting dalam pelaksanaan tugas.

Para personel Walpri yang telah mendapatkan pelatihan dari Polda Sumatera Selatan akan memulai tugas pengamanan pada 23 September 2024, hingga selesai pelantikan Paslon terpilih. Mereka akan menerima pengarahan lebih lanjut dari Kapolda Sumsel sebelum secara resmi diserahkan kepada masing-masing Paslon, KPU, dan Bawaslu di daerah masing-masing oleh Kapolres.

Dengan adanya apel ini, diharapkan seluruh personel yang bertugas dalam pengamanan Pilkada dapat menjalankan tugasnya dengan profesional, menciptakan suasana Pilkada yang aman dan kondusif di Kabupaten Lahat. (man)

Tag
Share