450 Jemaah Asal Babel Kloter 4 Terbang Menuju Madinah
Jemaah haji Kloter 4 Embarkasi Palembang asal Provinsi Kepulauan Bangka Belitung diterbangkan dari Bandara SMB II Palembang menuju Madinah.--
PALEMBANG, KORANRADAR.ID - Sebanyak 450 jemaah haji Kloter 4 Embarkasi Palembang asal Provinsi Kepulauan Bangka Belitung diterbangkan dari Bandara SMB II Palembang menuju Madinah, Rabu 15 Mei 2024, pukul 10.53 WIB. Kloter 4 merupakan jemaah asal Kabupaten Bangka dan Bangka Tengah.
Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kanwil Kemenag Sumsel Armet Dachil mengatakan, jemaah dari Bangka Belitung memang hanya transit di Bandara SMB II Palembang. Tadi malam mereka menginap di Asrama Haji Pangkal Pinang.
“Pagi tadi jemaah kloter 4 ini berangkat menggunakan maskapai Garuda Airlines dari Pangkal Pinang dengan tiga kali penerbangan. Mereka kemudian melanjutkan penerbangan menuju Madinah dengan maskapai Saudi Arabian Airlines. Jadi, tidak lagi singgah ataupun menginap di Asrama Haji Sumsel,” jelas Armet.
Tahun ini, lanjut Armet, jemaah Babel yang berangkat melalui Embarkasi Palembang berjumlah 1.116 jemaah. Mereka diberangkatkan di kloter 4 dan 5 serta sebagian di kloter 6. Kloter 5 asal Bangka, Bangka Tengah, Bangka Selatan, dan Bangka Barat akan diberangkatkan dari Palembang menuju Madinah pada Jumat, tanggal 17 Mei, pukul 19.20 WIB.
Sedangkan kloter 6 asal Pangkal Pinang, Bangka Barat, Belitung, dan Belitung Timur akan diberangkatkan bersama jemaah Pagaralam pada Sabtu, 18 Mei, pukul 19.50 WIB. “Untuk hari ini dan besok tidak ada jemaah yang masuk ke asrama haji Sumsel,” jelas Armet. (mun)