Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol Indralaya Prabumulih

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Indralaya-Prabumulih di Sumatera Selatan--

PRABUMULIH, KORARADAR.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Jalan Tol Indralaya-Prabumulih di Sumatera Selatan, Kamis 26 Oktober 2023.

Jalan tol Indralaya-Prabumulih di Sumatera Selatan sepanjang 64,5 km telah selesai dibangun dan siap untuk dioperasikan.

Keberadaan jalan tol Indralaya-Prabumulih di Sumsel diharapkan akan memberikan manfaat besar bisa meningkatkan produktivitas masyarakat.

Karena itu, Presiden meminta agar jalan tol Indralaya-Prabumulih ini juga dihubungkan dengan kawasan produktif.

Tentunya, menghubungkan jalan tol Indralaya-Prabumulih ini ke kawasan produktif akan menjadi tugas para kepala daerah di Sumsel, baik gubernur, walikota dan bupati.

Kawasan produktif untuk memaksimalkan fungsi jalan tol Indralaya-Prabumulih seperti pertanian, wisata, perkebunan, dan juga kawasan industri.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan