Kapolda Resmikan Lapangan Tembak Wicaksana Laghawa

Kapolda Sumsel Irjen Pol Rachmat Wibowo SIK didampingi Kapolres Prabumulih AKBP Witdiardi SH MH, dan Pj Walikota Elman ST MH, resmikan lapangan Tembak Wicaksana Laghawa Polres Prabumulih.--

PRABUMULIH, KORANRADAR.ID - Kapolda Sumsel Irjen Pol Rachmat Wibowo SIK didampingi Kapolres Prabumulih AKBP Witdiardi SH MH, dan Pj Walikota Elman ST MH, resmikan lapangan Tembak Wicaksana Laghawa Polres Prabumulih.

Kegiatan ini diawali dengan penandatanganan penyerahan hibah lapangan tembak antara GM Pertamina Zona 4, Djudjuwanto dengan Kapolres Prabumulih AKBP Witdiardi SH MH.

Peresmian Lapangan Tembak CSR Pertamina Hulu Rokan Zona 4 ini juga ditandai dengan pemotongan pita oleh Kapolda didampingi Pj Wako Prabumulih Elman dan General Manager PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Zona 4 Sumatera  Djudjuwanto dan Ketua DPRD Prabumulih Sutarno, dan Forkompinda lainnya.

Djudjuwanto mengatakan, pembangunan lapangan tembak Polres Prabumulih ini melalui progres yang panjang dari mulai tahun 2021 , dan masuk era pandemi, tapi akhirnya lapangan tembak ini diresmikan.

Djudju  berharap agar lapangan tembak tersebut bisa bermanfaat baik bagi anggota Polres Prabumulih, maupun lapisan masyarakat luas yang hobi menembak.

Di sisi lain,  juga mengharapkan agar sinergitas dari stakeholder dapat  lebih ditingkatkan lagi dalam upaya untuk meningkatkan produksi minyak.

Sementara itu, Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK, menerangkan kedatangannya ke Prabumulih dalam rangka melihat langsung kondisi kamtibmas dan persiapan pengamanan Pemilu 2024.

Di tahun politik ini, Kapolda menekankan agar Polres Prabumulih dapat terus menjaga kondisi kamtibmas yang kondusif, sehingga pemilu dapat berjalan jujur, aman, dan adil.

“Terutama menjelang masuk ke tahapan kampanye, jangan ragukan netralitas Polri, mari kita bersama kita jaga kondisi Prabumulih biar tetap aman," pungkasnya. (and)

Tag
Share