Kemudian, Akademi Perempuan Nasdem dengan memperkuat peran perempuan dalam politik. Serta Program Remaja Bernegara yang diperkenalkan kepada anak SMP dan SMA untuk mengenalkan politik sebagai hal yang positif, gembira, dan bersahabat.
Di akhir pernyataannya, Hermawi menekankan pentingnya rekrutmen kader hingga ke tingkat akar rumput.
"Kita harus ada orang di kecamatan, kita harus ada orang di desa-desa, di DPRD. Kalau enggak ada orang, siapa yang mau jaga TPS? Sama siapa kita mau berkomunikasi," pungkasnya.
Ketua panitia pelantikan sekaligus Sekretaris DPW NasDem Sumsel Nopianto menerangkan, terdapat sekitar 1.200 peserta yang hadir, dimana kader partai NasDem tersebar mulai menjabat kepala daerah maupun pimpinan DPRD,
"Pelantikan ini bagian tugas Nasdem konsolidasi dan koordinasi ditingkat DPW dan DPD. Yang sudah tiga DPD sebelumnya dan dengan pertimbangan jarak tempuh jauh dan tugas ketua DPW maka dilantik serentak. Kita berharap partai Nasdem kedepan jadi pemenang 2029 di Sumsel," kata Wakil ketua DPRD Sumsel ini.