Kaum Milenial Lahat Butuh Perubahan
Tahun politik 2024-2029 menjadi momentum yang dinantikan oleh warga Kabupaten Lahat untuk mewujudkan perubahan nyata--
LAHAT, KORANRADAR.ID - Tahun politik 2024-2029 menjadi momentum yang dinantikan oleh warga Kabupaten Lahat untuk mewujudkan perubahan nyata.
Sempitnya lapangan pekerjaan dan stagnasi angka kemiskinan, yang terus berada di posisi kedua dan ketiga dalam tiga tahun terakhir, menjadi alasan kuat masyarakat menginginkan masa depan yang lebih baik.
Meskipun kebijakan sekolah dan kesehatan gratis sudah berjalan lima tahun terakhir, namun dampak positifnya belum dirasakan secara signifikan dari segi perekonomian lokal.
Minimnya pendapatan masyarakat melemahkan daya beli, mengakibatkan sektor UMKM di Lahat semakin melemah.
Syamsol (37), seorang perwakilan milenial dari Lahat, menyampaikan kekecewaannya atas kondisi lapangan kerja yang belum merata.
Ia menyoroti kebijakan sistem "Ring 1 dan 2" di sektor pertambangan yang lebih mengutamakan pekerja dari wilayah sekitar perusahaan, menyulitkan masyarakat luar untuk mendapatkan kesempatan kerja yang setara.
"Kami berharap aturan ini dapat diubah minimal dikontrol oleh pemerintah yang baru agar semua masyarakat, termasuk generasi muda, punya kesempatan yang sama untuk bekerja," ujar Syamsol dengan tegas,kemarin.
Ia juga menekankan pentingnya Pemkab Lahat menggandeng investor untuk mendirikan perusahaan di bidang perkebunan dan pertanian.
Dengan pengelolaan yang tepat, hasil bumi seperti karet, sawit, kopi, dan padi dapat diproduksi di dalam daerah, sehingga meningkatkan harga jual dan memperluas lapangan pekerjaan bagi para petani.
Widya Ningsih, salah satu bakal calon Wakil Bupati Lahat, merespons positif aspirasi yang disuarakan kaum milenial.
Sebagai kandidat termuda dan calon wakil bupati dari pasangan H Bursa Zarnubi, ia berkomitmen untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya terkait lapangan kerja dan peningkatan sektor ekonomi.
"Perubahan yang diinginkan oleh masyarakat hanya bisa terwujud jika kami diberikan mandat sebagai Bupati dan Wakil Bupati.
Kami tidak ingin berjanji, tetapi bertekad untuk memberikan bukti nyata apabila terpilih pada Pilkada November 2024 nanti," kata Widya Ningsih penuh semangat.
Dengan harapan baru dan aspirasi yang kuat, warga Lahat menanti masa depan yang lebih cerah, di mana kesejahteraan dan kesempatan kerja dapat dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat.