Target 1 Juta Ton GKP Tercapai

Bupati OKU Timur H Lanosin saat panen bersama varietas inpari 47 WBC di Desa Sumber Suko Kecamatan Belitang.--

MARTAPURA, KORANRADAR.ID - Bupati OKU Timur H Lanosin yang menargetkan produksi panen sebanyak 1 juta ton Gabah Kering Panen (GKP), dipastilkan akan tercapai pada akhir tahun 2024.

Demikian diungkapkan Kepala Dinas Pertanian OKU Timur Junadi saat panen bersama varietas inpari 47 WBC di Desa Sumber Suko Kecamatan Belitang, Kamis 12 September 2024.

Menurut Junadi, tahun 2024 sampai bulan Desember nanti, luas panen di Kabupaten OKU Timur mencapai 27.223 hektare. Jika dikali produksi per hektarnya sebanyak 6,72 ton, maka produksinya 855.610 ton GKG sama dengan 1.001.000 ton GKP. "Dengan demikian target pak Bupati panen padi 1 juta GKP akan terlampaui pada akhir tahun 2024 nanti " ujar Junadi.

Pada kesempatan tersebut Junadi mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian dan kepedulian para kelompok tani dan petani se-Kabupaten OKU Timur, sehingga Kabupaten OKU Timur mendapat peringkat ke-8 produksi padi tertinggi se-indonesia.

Sementara Bupati OKU Timur H Lanosin mengatakan, hari ini pihaknya melakukan panen varietas inpari 47 WBC. Dimana vaietas ini memiliki protista 7,5 ton per hektarnya.

"Seperti kita harapkan di bidang pertanian tentu saya ini memiliki cita-cita untuk memiliki wilayah panen dengan produksi sebesar 1 juta ton. Untuk mewujudkan hal tersebut pertama tentu melakukan Bagaimana caranya meningkatkan hasil propitas daripada sawah yang sudah ada," ucap Bupati.

Kemudian lanjut Bupati, bagaimana caranya memperluas areal tanam sawah. "Untuk meningkatkan hasil produksi supaya produksinya naik itu butuh kerjasama yang benar-benar baik. Semoga apa yang dicita-cita untuk bisa panen satu juta ton dapat benar-benar terwujud pada akhir tahun ini," ucap Bupati Yakin.

Dalam acara ini juga Bupati OKU Timur H Lanosin membagikan bantuan sarana dan prasarana pertanian berupa traktor roda dua, cultivator, benih padi, pompa air dan Pupuk Organik Cair (POC) serta penyerahan SK Kelompok Tani. (awa)

Tag
Share