Adi Zahri, Kepala Dinas Kominfo Kota Palembang, Banyak Kawan Karena Menjadi Wartawan

Adi Zahri, SIKom menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kota Palembang. Ia sangat dikenal termasuk di kalangan wartawan--

Adi tak memungkiri, jika karirnya saat ini tak lepas dari peran dirinya sebelumnya sebagai wartawan. Tak heran jika ia memiliki banyak teman dan relasi.

"Banyak kawan karena menjadi wartawan, saya tidak mungkin lupa saya pernah menjadi wartawan," ujar ayah satu putri Azelia Zahri, lulusan Kedokteran Gigi Unsri ini.

BACA JUGA:OMRON Healthcare Luncurkan Experience Center di Palembang

BACA JUGA:Era Gus Men, Layanan Kemenag untuk Masyarakat Lebih Cepat

Sebagai ASN, Adi Zahri dipindahtugaskan ke Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang ke Bagian Humas Pemkot 2014, sebagai Kasubag Hubungan Media.

Pada 2020 dirolling menjadi Kabid Teknologi Informasi Kominfo Palembang. Lalu setelah berapa bulan ditugaskan menjadi Plt Sekretaris Dinas Kominfo Palembang, 2022 defenitif sebagai Sekretaris Dinas.

"2024, alhamdulillah dipercaya sebagai Kepala Dinas Kominfo Kota Palembang," ucap suami Ganta Elmaya ini. 

Dengan semua pengalaman karir sejak menjadi wartawan hingga kini sukses menjadi orang tertinggi di Dinas Kominfo Palembang, Adi Zahri mengungkapkan bahwa sebagai sesama manusia harus saling menghargai.

"Kita harus saling menghargai, jangan sampai kita merendahkan orang lain, karena roda kehidupan ini berputar," pungkasnya. (septa)

 

Tag
Share