PT Pusri Palembang Raih Penghargaan Nusantara CSR Award 2024

PT Pusri Palembang meraih Platinum dalam ajang bergengsi Nusantara CSR Award 2024 di Hotel Kempinski, Jakarta. 17 Juli 2024.--

JAKARTA, KORANRADAR.ID - PT Pusri Palembang yang merupakan anggota holding PT Pupuk Indonesia (Persero), kembali menunjukkan komitmen dalam tanggung jawab sosial perusahaan dengan meraih Platinum dalam ajang bergengsi Nusantara CSR Award 2024.

Penghargaan kepada PT Pusri Palembang di ajang bergengsi Nusantara CSR Award 2024 diterima secara langsung, mewakili manajemen Pusri, VP Komunikasi & Adm. Korporat, Rustam Effendi di Hotel Kempinski Jakarta 17 Juli 2024.

Penghargaan ini diberikan oleh La Tofi School of Social Responsibility sebagai pengakuan atas kontribusi Pusri dalam dua kategori utama: Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi serta Kehidupan Sehat dan Sejahtera.

Dalam kategori Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi, Pusri berhasil mendapatkan pengkuan melalui program Pengembangan UMKM yang dijalankan melalui Rumah BUMN Sumsel.

Program ini bertujuan untuk memberdayakan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di wilayah Sumatera Selatan, dengan memberikan pelatihan, pendampingan, serta akses ke berbagai sumber daya dan pasar yang lebih luas. 

Upaya ini tidak hanya meningkatkan kapasitas dan daya saing UMKM, tetapi juga menciptakan lapangan pekerjaan baru dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

Untuk kategori Kehidupan Sehat dan Sejahtera, Pusri meraih penghargaan berkat inisiatif Program Sehat Sejahtera Pulau Kemaro (SESERA). Program SESERA dirancang untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Pulau Kemaro melalui berbagai kegiatan yang terintegrasi, seperti penyediaan layanan kesehatan, peningkatan akses air bersih, serta pemberdayaan ekonomi melalui pertanian terapung dan kerajinan eceng gondok.

Ajang Nusantara CSR Award 2024 merupakan ajang tahunan yang bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang telah menunjukkan kinerja unggul dalam menjalankan program Corporate Social Responsibility (CSR). 

Acara ini dihadiri oleh berbagai perusahaan terkemuka di Indonesia yang berkompetisi dalam berbagai kategori yang mencerminkan tujuan pembangunan berkelanjutan.

Selain penghargaan untuk program-program CSR, Direktur Utama Pusri, Daconi Khotob juga menerima penghargaan sebagai Pemimpin Transformasi Bisnis Berkelanjutan.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk pengakuan atas kepemimpinannya dalam mengarahkan perusahaan menuju praktik bisnis yang berkelanjutan dan bertanggung jawab, serta memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.

"Alhamdulillah dengan penghargaan ini, semoga dapat memperkuat reputasi Pusri sebagai perusahaan yang bertanggung jawab sosial dan berperan aktif dalam membangun masyarakat yang lebih sejahtera dan berkelanjutan," tutup Rustam Effendi. (dav)

Tag
Share