19 Kelenteng di Palembang Gelar Ritual Cap Seng Khokun

ajun Ketua panitia dan pengurus kelenteng saat di wawancarai--

 

PALEMBANG, KORANRADAR. ID -  19  Kelenteng  yang ada di kota Palembang  khususnya di kawasan Kenten dan sekitarnya menggelar ritual Cap Seng Khokun di Kelenteng Leng Seng Keng Marga Bee  Jalan Pipa Reja (Abi Hasan Said) Palembang, Minggu  19 Mei 2024.

Ajun ketua panitia acara didampingi 19 ketua Kelenteng mengatakan, ritual Cap Sing Khokun ini merupakan ritual rutin tiap tahun yang digelar 19 kelenteng dikawasan Kenten dan sekitarnya.

“ Tahun ini digelar di kelenteng marga Bee ini, tahun depan di kelenteng lain yang ada di kawasan Kenten ini,”katanya.

Menurut Ajun, ritual diawali dengan Ceng Keng pada pukul 06.00 wib, kemudian Cut leng pada pukul 09.00 wib, Ciok Siu pada pukul 12.00 wib dan pukul 14.00 wib khokun.  “Ritual ditutup dengan jamuan makan bersama umat,”katanya

Ajun juga mengatakan,  tujuan dari ritual ini untuk memohon kepada Thien dan para dewa agar ditahun naga kayu ini di beri rezeki yang banyak, selalu sehat dan dijauhkan dari mara bahaya. “Kita juga berdoa agar bangsa dan negara selalu aman damai dan sentosa,”ucapnya. Ajun juga menambahkan dalam kegiatan Cap Sing Khokun ini juga panitia menghadirkan hiburan karaoke. “ Jadi jika umat  sudah sembahyang  dan ingin  bernyanyi  kitab persilahkan,”ucapnya

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan