PWI Jalin Sinergi Bersama Danrem 044/Gapo

Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M menerima kunjungan silaturahmi Ketua PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Prov. Sumsel--

PALEMBANG, KORANRADAR.ID - Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M menerima kunjungan silaturahmi Ketua PWI (Persatuan Wartawan Indonesia) Prov. Sumsel, bertempat di Ruang Kerja Danrem 044/Gapo Jl. Jenderal Sudirman Km. 4 Kota Palembang, 

Hal itu diungkapkan Kapenrem 044/Gapo Mayor inf Jauhari bahwa Danrem 044/Gapo mengucapkan selamat datang dan mengucapkan banyak terima kasih kepada Wartawan yang telah membantu publikasi kegiatan Korem selama ini dan sudah bekerja sama dalam pemberitaan. Selasa 26 Maret 2024.

Kesempatan yang sama, Ketua PWI Kurnaidi juga memperkenalkan diri termasuk pengurus PWI Prov. Sumsel. “PWI saat ini merupakan pengurus baru, yang baru dilantik pada tanggal 25 Maret 2024 yag lalu,” ucapnya. 

“Harapan kami ke depan PWI bisa bersinergi dengan Korem, kami dapat mempublikasikan berita dan juga bisa membantu korem dalam lomba karya tulis, lomba karikatur dan lain sebagainya,” kata Kurnaidi.

BACA JUGA:Babinsa Pantau Situasi Pasar Beri Rasa Aman

Lanjut dikatakan Kapenrem, bahwa pada saat TMMD dibuka, Korem 044/Gapo juga telah bekerja sama dengan media apalagi ada lomba karya tulis, lomba media cetak maupun media elektronik. 

“Dalam waktu dekat Korem akan melaksanakan lomba-lomba dalam rangka HUT Korem 044/Gapo yang ke-43,” terangnya.

“Media bisa mempublikasikan lomba-lomba yang diselenggarakan tersebut,” imbuhnya.

“Informasi dapat menghancurkan, informasi dapat membantu. Begitu pentingnya peran media. Semoga silaturahmi ini mempererat hubungan Media dengan Korem 044/Gapo,” pungkasnya (mun)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan