Dapur Menurut Fengshui, tak Perlu Didesain Mewah

Ilustrasi dapur menurut fengshui.--

PALEMBANG, KORANRADAR.ID – Salah satu faktor yang menjadi perhatian dalam tata letak isi sebuah rumah adalah dapur. Dalam ilmu Feng Shui, posisi ruang dapur memiliki peran yang sangat penting. Kalau diletakkan ditempat yang baik, penghuni akan mendapatkan keberuntungan. Tapi kalau tidak, penyakit dan pemborosan uang menjadi akibatnya.

Mengapa dapur bisa menjadi sumber penyakit? Chandra Wijaya Pasadena pakar Fengshui Sumsel mengatakan, di zaman modern ini, tidak sedikit orang yang sudah enggan menyentuh dapur akibat kesibukan pekerjaan dan usaha masing-masing.

Bahkan dapur sering menjadi bagian yang terabaikan dalam bagian rumah, sehingga jarang dibersihkan dan akhirnya menjadi kotor. Jika sudah kotor, akan menjadi sarang kuman dan bakteri, yang mungkin akan menempel di berbagai peralatan dapur untuk memasak, seperti piring, sendok/garpu, gelas, kompor, sampai tempat cuci piring.

“Nah, itulah yang nantinya akan menyebabkan penghuni rumah menjadi sakit, dan akhirnya harus keluar uang untuk berobat ke dokter/rumah sakit akibat timbul penyakit (umumnya di bagian pencernaan),”katanya beberapa waktu lalu.

Menurut Chandra, dapur tidak perlu didesain super mewah layaknya hotel berbintang 5, dengan diisi berbagai peralatan memasak kelas satu. Sederhana saja, asal baik penempatannya. Gunakanlah penerangan yang cukup untuk dapur anda dan bersihkanlah segera sisa-sisa makanan seusai makan. “Pajanglah bunga-bunga dan buah-buah segar sebagai simbol kemakmuran di area dapur anda, sebagai titik kemakmuran dan kestabilan financial, karena dapur itu ibarat ”jantung” rumah,” katanya.

Untuk posisi ruang dapur yang baik, ada beberapa hal yang umumnya perlu diperhatikan diantaranya, pertama Dapur sebaiknya tidak berada dititik tengah rumah. Kedua, posisi kompor jangan berada di bawah balok beton, ketiga Pintu dapur sebaiknya jangan berhadapan dengan toilet, keempat bentuk dapur sebaiknya tidak bulat atau tidak beraturan. kelima, lantai dapur sebaiknya sejajar dengan lantai ruang makan. Keenam Pada rumah dua lantai, kamar mandi sebaiknya tidak diatas dapur. (sep)

Tag
Share