Berawal dari Obesitas, Putuskan Buka Katering Diet, Noi Kini Miliki Ratusan Pelanggan

Jumat 06 Sep 2024 - 18:56 WIB
Reporter : Susi Yenuari
Editor : Maulana Muhammad

“Katering kita memiliki nilai lebih di mana kita menggunakan ahli gizi khusus. Terbukti, banyak yang berhasil menurunkan berat badan tanpa harus merasa tersiksa. Makanya, pelanggan kita makin banyak,” katanya.

Belum lagi menu-menu yang tersedia juga selalu berganti dan bervariasi setiap hari sehingga pelanggan tidak merasa bosan. 

 “Untuk menu kita ada karbo, protein, sayur, buah, dan dessert,” imbuhnya.

Selain itu, masih kata dia, pelanggan bisa memilih beberapa paket yang tersedia sesuai dengan kebutuhan seperti paket menurunkan berat badan, menjaga kesehatan bagi pelanggan yang memiliki riwayat diabetes, kolesterol tinggi dan lainnya.

Termasuk juga paket bagi ibu hamil, menyusui, dan yang sedang menjalankan program kehamilan. Untuk harga paket dibanderol mulai dari Rp490.000 per program.

Saat ini, ia juga membuka usaha baru Warteg Pandan Wangi dengan konsep modern yang menawarkan menu-menu ala rumahan, tanpa menggunakan MSG dengan harga yang sangat terjangkau.

 “Kita ingin menjangkau semua lapisan masyarakat. Kita tawarkan warteg dengan makanan tanpa MSG, dengan bahan-bahan yang fresh, higienis, dan harga terjangkau,” tutup pemilik akun Instagram @noii17 ini.

 

Kategori :