Alpian Maskoni Diprediksi Diusung Nasdem dan PDIP

Kamis 27 Jun 2024 - 19:16 WIB
Reporter : Edi Firmansyah
Editor : Swan

PAGARALAM, KORANRADAR.ID - Tidak terlihat beberapa pekan terkahir karena sedang focus menjalankan ibadah Haji. Bakal calon (balon) petahana Walikota Pagaralam H Alpian Maskoni saat ini sudah kembali ke Indonesia.

Sebelumnya, mantan Walikota Pagaralam Priode 2018-2023 ini dikabarkan sudah mendapatkan restu dari Partai Nasdem untuk kembali bertarung di Pemilihan Walikota (Pilwako) Pagar Alam tahun 2024.  Bahkan berdasarkan keterangan Sekjen DPD Nasdem Pagar Alam Darmawi, surat dukungan Partai Nasdem akan diserahkan setelah kepulangannya dari ibadah haji.

Selain Partai Nasdem, H Alpian Maskoni diprediksi juga akan diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Jika hal ini terjadi maka Ketua IMI Sumsel ini akan diusung oleh tujuh kursi di DPRD Pagaralam. Jumlah tersebut melebihi batas minimal dukungan yaitu lima kursi DPRD.

Meskipun demikian, dikatakan Alpian jika dirinya usai menjalankan ibadah haji akan kembali berkomunikasi dengan dua partai politik (parpol) lain untuk bisa mengusung dirinya di Pilwako Pagaralam.

"Alhamdulillah saat ini saya sudah berada di Jakarta dan sebentar lagi akan pulang ke Pagaralam untuk kembali fokus mejalani proses pencalonan saya sebagai Walikota. Kemarin saya fokus menjalankan ibadah haji di tanah suci dan fokus menjalankan ibadah di sana," ujarnya.

Saat ini dirinya masih berada di Jakarta dan mulai kembali menjalin komunikasi dengan sejumlah parpol untuk bisa berkoalisi dalam Pilwako Pagaralam nanti. "Saat ini kami sedang menjalan komunikasi dengan Partai Gerindra dan Hanura. Kami berharap dua partai besar ini dapat bersama kita untuk bersama-sama kembali membangun Kota Pagaralam," jelasnya.

Untuk diketahui jika nantinya H Alpian Maskoni SH MSi diusung oleh empat partai yaitu Nasdem, PDIP, Gerindra dan Hanura maka dirinya akan mendapat dukungan 11 Kursi di DPRD Pagaralam. Nasdem sendiri mendapat 4 kursi, PDIP 3 Kursi, Gerindra 3 Kursi dan Hanura 1 Kursi pada Pemilihan Legislatif Februari 2024 kemarin. (edi)

Tags :
Kategori :

Terkait