Satu Keluarga Miskin Satu Sarjana

Rabu 15 May 2024 - 19:39 WIB
Reporter : Andi Patra
Editor : Swan

PRABUMULIH, KORANRADAR.ID - Idham Tergun, salah satu bakal calon Walikota Prabumulih semakin gencar melakukan sosialisasi dan komunikasi politik, baik terhadap pengurus partai maupun terhadap kandidat calon lainnya untuk berkoalisi pada Pemilu Walikota Prabumulih November 2024 mendatang.

“Kita merasa terpanggil untuk selalu berada di tengah-tengah masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan perhatian lebih. Kunjungan ke Panti Asuhan Wahdini hari ini adalah wujud nyata dari komitmen saya untuk berbagi kasih dan perhatian dengan anak-anak yang berada di panti asuhan ini," ujar Idham, kemarin.

Dalam kunjungan Idham bersama timnya juga memberikan bantuan berupa sembako, dan kebutuhan sehari-hari lainnya. “Saya percaya bahwa setiap anak berhak mendapatkan kesempatan untuk meraih masa depan yang lebih baik, dan melalui dukungan kecil ini, kita berharap dapat memberikan semangat dan harapan baru bagi mereka," imbuhnya.

Disinggung program 'Satu Keluarga Miskin Satu Sarjana' yang menjadi jargonnya sebagai Kandidat Walikota, Idham mengungkapkan bahwa kunjungan kali ini merupakan cerminan untuk memastikan bahwa setiap anak, termasuk mereka yang berada di panti asuhan, memiliki akses yang sama terhadap pendidikan yang berkualitas. 

“Dengan pendidikan, mereka memiliki peluang lebih besar untuk meraih kesuksesan dan keluar dari lingkaran kemiskinan," tegas Idham.

Selain itu, politisi Partai Hanura ini juga berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat Prabumulih melalui program lainnya dengan mempercepat pertumbuhan ekonomi dan ketahanan ekonomi berbasis potensi lokal dengan mengoptimalkan potensi lokal melalui pengembangan sektor pertanian, perikanan, dan pariwisata.

Mendorong tumbuhnya UMKM dan industri kreatif dengan memberikan pelatihan, akses permodalan, dan pemasaran. Membuka lapangan pekerjaan baru untuk mengurangi pengangguran dan kemiskinan. Membangun kota yang Indah dan nyaman melalui konektivitas infrastruktur ekonomi dan sosial yang berkelanjutan. 

Memperbaiki infrastruktur jalan, jembatan, dan fasilitas umum untuk meningkatkan konektivitas antarwilayah. Mengembangkan ruang terbuka hijau dan fasilitas rekreasi untuk meningkatkan kualitas hidup warga. (and)

Tags :
Kategori :

Terkait