DPRD Kota Prabumulih beserta jajarannya gelar Rapat Paripurna atas LKPJ Walikota Prabumilih 2023 di kantor DPRD lantai III yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Prabumulih Sutarno SE MIKom bersama Pj Walikota Prabumulih H Elman ST MM, dan Wakil I DPRD Ir Dipe Anom dan Wakil II DPRD H Ahmad Palo SE, Selasa 30 April 2024.
Dalam pembukaan kata sambutan Ketua DPRD Sutarno mengaku, hasil kinerja dan capaian sejumlah program pembangunan sudah dilakukan oleh Pemkot Prabumulih di tahun 2023 dengan tepat waktu. Ia juga mengapresiasi setinggi-tingginya atas capaian kinerja tersebut.
Menurut Ketua DPRD dari politisi Golkar ini, untuk keberhasilan capaian sejumlah program pembangunan dan kinerja Pemkot Prabumulih, harus terus dipertahankan agar ke depan semakin lebih baik lagi, khususnya capaian prestasi yang sudah dicapai selama ini.
“Kami akan terus memberikan saran dan kritik bagi (monotoring) setiap SKPD di Pemkot Prabumulih sebagai sarana pengawasan dan evaluasi kinerja, khususnya LKPJ Walikota setiap tahunnya,” ujarnya.
Pihaknya akan terus melakukan evaluasi kinerja dan menilai hasil capaian Pemkot Prabumulih melalui Komisi-Komisi DPRD dan fraksi partai untuk memberikan sejumlah rekomendasi.
“Dengan harapan rekomendasi itu segera ditindaklanjuti oleh jajaran Pemkot Prabumulih, sehingga, program Pemkot Prabumulih ke depan diharapkan lebih baik lagi dan tambah maju di segala bidang,” bebernya.
Sementara itu Purwaka dari Partai PDIP saat membacakan berkas rekomendasi atas LKPJ Wako 2023 memuji dan mengapresiasi kinerja komisi dan Fraksi DPRD yang sudah memberikan rekomendasi terhadap LKPJ Wako 2023.
“RSUD Kota Prabumulih untuk meningkatkan pelayanan terhadap lapisan masyarakat dengan lebih baik lagi, melengkapi fasilitas medis yang belum memadai dan perbaikan manajemen RSUD dan juga mengingatakan agar setiap Kepala OPD untuk menggunakan plafon anggaran dengan baik dan benar,” tegasnya.
Sembari mengingatkan jangan sampai silpa dan ia juga mengimbau agar sejumlah prestasi yang sudah diraih oleh Pemkot Prabumulih untuk dipertahankan dan tingkatkan lagi. (adv/and)