PALEMBANG,KORANRADAR.ID - Revitalisasi pasar 16 Ilir ditargetkan dapat selesai dalam waktu 2 tahun atau 2025 sudah selesai. Dimana saat ini proses masih menunggu semua legalitas terkait pembangunan selesai dilakukan.
Direktur PT Bima Citra Realty (BCR), Suryadi mengatakan, bahwa kunjungan DPRD kota Palembang komisi 2 ini untuk memastikan segala sesuatu yang dipasar 16 berjalan baik. "Pasar 16 ini harus kita revitalisasi, karena secara fisik bangunan, persaingan, dan lain-lain.
Apalagi, Dengan perkembangannya teknologi, banyak yang down, kita ingin bagaimana pasar ini tetap rame, maka harus ada konsep baru yang sesuai dengan perkembangan zaman," Terangnya, Selasa (17/10).
Dikatakan, ini sejalan dengan keinginan orang/konsumen datang ke pusat perdagangan bukan hanya belanja, tapi untuk rekreasi, hiburan, Kongkow, dll.
"Maka itulah pasar 16 ini perlu di revitalisasi. Konsep yang kita tawarkan, yakni kita siapkan slot untuk cafe - cafe ataupun tempat kuliner dan ini terbukti menarik pengunjung sejak kami masuk Mei dengan hadirnya cafe tempat ngopi yang menarik untuk pengunjung datangi," Ujarnya.
Ditambah lagi, setelah pembersihan, sekarang sudah terlihat pasarnya yang dulu Gedung ini tertutup dan akses bahkan tertutup. "Pasar 16 ini icon kota Palembang. Kita tau bahwa tantangan nya banyak tapi kalau tidak direvitalisasi maka tidak akan ada kemajuan," Katanya.
Soal progres, dikatakannya tetap berprogres Tahapan melengkap syarat legal, semua harus tercatat, sepaket (amdal lingkungan, amdal lalin, dan lain-lain.
"Kita sebenarnya tidak merubah fungsi, sebagai kawasan industri/perdagangan.kita maksimal, IMB lama, dan semua kita perkuat dan revisi (sudah siap semua tinggal formal untuk proses waktu) target selesai semua tahun ini," Jelasnya.
Mengenai Pembangunan Fisik dibagi 2, dimana ada yang urgent seperti sudah mulai dari bulan kemarin perbaikan drainase mampet, perbaikan atap, dll (asal sifatnya tidak melanggar aturan)
"Pembangunan fisik kita Dikasih waktu lama (2 tahun atau target sekitar 2025 selesai). Pembangunan kita lakukan bertahan karena tidak relokasi pedagang (akan pakai skema per lantai) Lantai 4 sebagian besar untuk kuliner Lantai 3 dipersiapkan untuk penampungan (jadi ketika mulai revitalisasi lantai satu maka pedagang akan di tampung di lantai 3, begitu seterusnya)," Jelasnya.
Lantai basement - 1( jualan pedagag) 2-4(kuliner memanfaatkan view sungai Musi), kenapa kuliner maka ini hadap belakang ke sungai, akan dibuka sampai malam view ini yang dimanfaatkan. "Fasilitas dilengkapi eskalator, lift, kalau bisa pakai AC (tapi ini akan kita hitung2an dgn cost dan benefit yg didapatkan)," Ujarnya.
Adapun harga sewa masih dalam kajian KJPP, kalau diperkirakan tidak akan jauh seperti harga lama walaupun memang harga ini sesuai posisi, adanya sifatnya subjektif, dll. "Kalau harga lama itu ada yang Rp15 juta per tahun, ada yang Rp20 juta. Macam - macam. Untuk diketahui jumlah kios yang ada dj pasar 16 ini 1200 kios," Katanya.
Benarkan atap dan beberapa pagar saja nilainya sudah Miliaran. "Kebutuhan dana untuk revitalisasi pasar 16 sebesar/nilai investasi Rp100 miliar (dari kajian sampai pembangunan fisik)," Tukasnya.
Ia juga memastikan, meski pelaksanaan pembangunan fisik jalan, tapi pasar 16 akan tetap buka. "Pasar 16 tetap berjalan walaupun proses pembangunan fisik dilakukan. Karena tadi kita pakai skema bertahap bangunnya per lantai," Katanya.
Ketua Komisi 2 DPRD Kota Palembang, M. Taufik mengatakan, bahwa intinya untuk revitalisasi gedung 16 ilir didukung penuh, untuk kemajuan kota Palembang.