KORANRADAR.ID – Siapa tak kenal Zehra Gunes Atlet voli asal Turki ini tak hanya mencuri perhatian dengan paras cantiknya, tetapi juga dengan performa gemilang di lapangan. Dijuluki sebagai atlet voli tercantik di dunia, tak heran jika profil dan biodata lengkapnya selalu ramai dicari penggemar, khususnya di Indonesia yang kini semakin menggemari olahraga voli.
Popularitas Zehra Gunes sejalan dengan perkembangan olahraga voli di Indonesia. Seperti yang dijelaskan dalam jurnal "Profil Kondisi Fisik Atlet Bola Voli pada Klub Tectona Kota Bandung" oleh Dhea Safitri Rachmalia dkk., bola voli kini bukan hanya sekadar rekreasi, melainkan cabang olahraga yang diharapkan mampu memberikan hasil maksimal.
Zehra Gunes: Kombinasi Cantik dan Lihai di Lapangan
Pesona Zehra bukan hanya terletak pada penampilannya, tetapi juga pada kemampuannya yang luar biasa dalam bermain voli. Ia merupakan salah satu pemain andalan Timnas Putri Turki, kerap tampil memukau di berbagai edisi Volleyball Nations League (VNL), termasuk VNL 2023. Kompetisi internasional yang diikuti tim nasional wanita senior anggota FIVB ini menjadi panggung Zehra untuk menunjukkan kebolehannya.
Zehra Guneş memulai karier volinya di klub VakıfBank sejak usia 12 tahun. Bakatnya terlihat jelas saat ia berhasil memenangkan Kejuaraan Bintang dan Kejuaraan Pemuda di Turki selama dua tahun berturut-turut. Pada ajang VNL 2023, Zehra mencatatkan 66 poin, membuktikan kontribusinya yang signifikan bagi tim.
Biodata Lengkap Zehra Gunes
Penasaran dengan detail si cantik dari Turki ini? Berikut adalah biodata Zehra Guneş, seperti dilansir dari laman resmi VakıfBank Sports Club:
-
Nama Lengkap: Zehra Gunes
-
Tempat, Tanggal Lahir: Istanbul Kartal, 7 Juli 1999
-
Usia: 25 tahun (per 26 Juli 2025)
-
Nomor Punggung: 18
-
Tinggi: 198 c
-
Berat: 84 kg
-
Spike: 319 cm
-
Block: 310 cm
-
Klub Saat Ini: VakıfBank Istanbul
-
Kategori :