Pj Wako Prabumulih, H Elman, Forkompinda dan Kadistan Panen Raya Jagung

Minggu 29 Dec 2024 - 18:47 WIB
Reporter : Andi Patra
Editor : Swan

PRABUMULIH, KORANRADAR.ID – Untuk menjaga ketersediaan pangan dalam rangka mengendalikan inflasi daerah di Kota Pemkot Prabumulih melalui Dinas Pertanian melaksanakan acara penyerahan Bantuan Benih Cabai & Bawang Merah, Panen Jagung, serta Tebar Benih Ikan Lele Sistem Bioflock di lahan Belakang Kantor Pemkot kemaren.

Kegiatan ini dihadiri Pj Wako Prabumulih, H Elman bersama jajaran Forkopimda didampingi Kadistan, Alfian SP. Juga, beberapa OPD juga hadir mendukung acara ini.

Acara ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan lokal sekaligus meningkatkan kesejahteraan petani dan masyarakat Prabumulih.

Pj Wako Prabumulih H Elman mengatakan, pentingnya kerja sama antar instansi dan masyarakat dalam mewujudkan swasembada pangan.ujarnya

“Kita terus mendorong berbagai program berfokus pada pengembangan sektor pertanian, perikanan, dan ketahanan pangan memastikan keberlanjutan kebutuhan pangan di Kota Prabumulih,” katanya

Dalam kegiatan ini, juga di berikan bantuan berupa benih cabai dan bawang merah diserahkan kepada kelompok tani tersebar di beberapa wilayah kota Prabumulih

Selain itu, Pj Walikota bersama Forkopimda melakukan panen jagung sebagai simbol keberhasilan hasil pertanian lokal. Acara dilanjutkan prosesi tebar benih ikan lele berbasis sistem bioflock, sebuah inovasi teknologi budidaya efektif meningkatkan produktivitas hasil perikanan

“Di harapkan acara ini akan memotivasi para petani dan pelaku usaha mikro di sektor perikanan terus berinovasi dalam meningkatkan hasil produksi. Adanya dukungan pemerintah dan kerja sama lintas sektor, program ini menjadi langkah konkret dalam mengatasi tantangan ketahanan pangan di Kota Prabumulih,” beber Kadistan, Alfian.

Acara diakhiri peninjauan langsung ke lokasi panen dan tebar benih Pj Wako beserta tamu undangan lainnya. “Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi Prabumulih terus memajukan sektor agribisnis dan perikanan berbasis inovasi dan keberlanjutan. Kita berkomitmen, dalam menjaga ketahanan pangan di Prabumulih menuju swasembada pangan. Tentunya, juga pengendalian inflasi daerah. pungkasnya. (and)

Tags :
Kategori :

Terkait