PRABUMULIH, KORANRADAR.ID - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kota Prabumulih gelar sosialisasi terkait pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) tahun 2024 untuk wilayah se-Kecamatan Prabumulih Utara, kemarin.
Sosialisasi ini dihadiri sebanyak 5 kelurahan yaitu Kelurahan Mangga Besar, Pasar 1, Pasar 2, Anak Petai, dan Wonosari. Masing-masing kelurahan petugasnya berjumlah sebanyak 35 orang.
Petugas terjun ke jalan dengan cara membagikan brosur yang berisi informasi tentang calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan peserta calon Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih.
Bahkan ada juga ada suvenir menarik seperti kipas tangan, mug, jam dinding, dan payung yang ada stiker informasi tentang pilkada seperti tanggal pemilihan dan logo KPU.
“Kami juga meningkatkan dan berpesan pada masyarakat untuk tidak golput, gunakan hak pilih dengan datang ke TPS, pilih calon gubernur dan wakilnya serta walikota dan wakil walikota sesuai pilihan hati nurani," kata Ketua PPK Prabumulih Utara, Aprianto.
Sosialisasi ini akan dilaksanakan dalam dua kali turun ke lapangan dengan rute yang berbeda, hingga tanggal 20 November 2024.
“Kami sosialisasikan di wilayah Kelurahan Mangga Besar dan Wonosari, nanti giliran wilayah Pasar 1, Pasar 2, dan Anak Petai," pungkasnya. (and)