Lahat, Gen Z Keren Tanpa Rokok

Minggu 27 Oct 2024 - 21:20 WIB
Reporter : Suparman
Editor : Maulana Muhammad

LAHAT, KORANRADAR.ID – Mendukung terciptanya Kabupaten Lahat sebagai Kota Layak Anak, Pj Bupati Lahat Imam Pasli, secara langsung hadir pada acara sosialisasi bahaya merokok bagi remaja dan anak-anak, kemarin. 

Kegiatan yang mengusung tema “Gen Z Keren Tanpa Rokok” ini berlangsung di Pendopoan SMA Negeri 2 Lahat, diikuti oleh seluruh pelajar SMA Negeri 2 Lahat serta perwakilan dari sekolah SMK dan SMA di Kota Lahat.

Ketua pelaksana kegiatan menyampaikan bahwa tujuan acara ini adalah untuk mengajak generasi muda, khususnya pelajar di Kabupaten Lahat, agar segera berhenti merokok.

“Kami ingin mendorong generasi pelajar di Lahat untuk berhenti merokok dan menjalani gaya hidup sehat tanpa rokok,” tegasnya.

BACA JUGA:Anita Noeringhati Instruksikan Kader Golkar Lahat All Out

BACA JUGA:Polres Lahat Edukasi Warga Jaga Keamanan Jelang Pilkada

Kepala SMA Negeri 2 Lahat Tri Turmudi, turut memberikan apresiasi kepada Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Kabupaten Lahat sebagai penyelenggara acara.

"Alhamdulillah, SMA Negeri 2 Lahat dipercaya sebagai tuan rumah untuk kegiatan penting ini. Ini adalah langkah besar dalam mendukung Kabupaten Lahat Layak Anak,” ungkapnya.

Pj Bupati Lahat Imam Pasli mengungkapkan, apresiasi atas apa yang dilakukan YLKI Kabupaten Lahat untuk inisiatif menggelar sosialisasi yang sangat bermanfaat bagi generasi muda.

“Kegiatan ini tentu sangat baik untuk mendidik pelajar tentang bahaya merokok dan dampaknya bagi kesehatan. Generasi Z sekarang harus mengerti bahwa merokok bukanlah bagian dari masa depan yang sehat dan cemerlang,” ujar Imam.

BACA JUGA:Survei LKPI: Bursah Zarnubi-Widia Ningsih Unggul di Pilkada Lahat 2024

BACA JUGA:Optimalkan Pengelolaan dan Pemasaran Karet di Lahat

Imam juga menegaskan, kesadaran akan bahaya merokok sejak dini sangat penting untuk menciptakan generasi yang bebas dari bahaya rokok dan mendukung Lahat menjadi kota yang ramah anak. 

Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah, kegiatan ini diharapkan bisa menjadi awal perubahan positif bagi para pelajar di Kabupaten Lahat, mendorong mereka untuk hidup sehat tanpa rokok, dan memperkuat komitmen daerah dalam mewujudkan Lahat Layak Anak. (man) 

 

Kategori :

Terpopuler

Rabu 20 Nov 2024 - 22:15 WIB

Macam-Macam Tarian Tradisional Tiongkok

Rabu 20 Nov 2024 - 22:16 WIB

Asal Usul Dewa Jodoh Orang Tionghoa

Rabu 20 Nov 2024 - 22:12 WIB

Mengenal Hanyu Pinyin, Zhou Youguang

Rabu 20 Nov 2024 - 22:18 WIB

Terapi Musik: Penyembuh Jiwa dan Raga