PLN ULP Muratara Berhasil Pulihkan Pasokan Listrik ke 1.217 Pelanggan
PLN bergerak cepat memulihkan pasokan listrik yang terdampak banjir bandang di Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musi Rawas Utara.--
LUBUKLINGGAU, KORANRADAR.ID - Dengan tetap mengutamakan keselamatan warga, PLN bergerak cepat memulihkan pasokan listrik yang terdampak banjir bandang di Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musi Rawas Utara.
PT PLN (Persero) UP3 Lubuklinggau melalui Unit Layanan Pelanggan Musi Rawas Utara fokus mempercepat pemulihan suplai listrik terdampak bencana banjir bandang di beberapa wilayah Rawas IlirMuratara, Sumatera Selatan.
Pada Selasa, 16 April 2024, hujan deras melanda Kabupaten Musi Rawas Utara yang mengakibatkan banjir bandang di beberapa wilayah. Akibatnya, distribusi listrik pun terganggu.
Manager PLN ULP Muratara Isai Bene Patris mengatakan, petugas PLN mengutamakan keselamatan masyarakat dalam memulihkan suplai listrik di beberapa titik di Rawas Ilir. Ia merinci, setidaknya ada 85 gardu, dan 2.976 pelanggan yang terdampak.
"Hingga Jum'at pagi, pukul 08.30 WIB, PLN ULP Muratara berhasil memulihkan dan menyalakan kembali 36 gardu terdampak. Alhasil sudah ada 1.217 atau 40 persen pelanggan terdampak telah mendapatkan suplai listrik," katanya.
Adapun daerah yang masih padam adalah di Kecamatan Karang Jaya, sebagian Karang Dapo, Rawas Ilir, Ds Embacang, Ds Rantau Telang, Ds Tanjung Agung, Ds Sukaraja dan sekitarnya. Petugas PLN belum dapat menjangkau lokasi tersebut, mengingat akses transportasi masih terputus akibat banjir tersebut.
Terpisah, Manager PLN UP3 Lubuklinggau MA Hamdatul Rovikoh mengimbau kepada masyarakat agar terus waspada di tengah intensitas hujan dan potensi bahaya cuaca ekstrem.
"Bagi masyarakat jangan berada di dekat jaringan listrik, gardu, panel PJU ataupun pohon yang berpotensi roboh ketika terjadi cuaca ekstrem," imbuhnya. (zar)