Kurmin Halim Pimpin DPC INSA Palembang

Kurmin Halim SH menunjukan SK terpilihnya sebagai ketua INSA 2025-2030--
PALEMBANG, KORANRADAR. ID - RAC atau Rapat Anggota Cabang Dpc INSA Palembang Dalam Rangka Pemilihan Ketua untuk periode 2025 - 2030 Dilaksanakan pada 15 Januari 2025 di hotel The Alts lt 2 adalah berdasarkan surat dari DPP Insa pd bulan November 2024
Dpc Insa Palembang langsung mengadakan rapat dan menunjuk Ketua OC adalah Bapak Suandi Lie serta Ketua SC sementara adalah Bapak Eka Tanuh
Undangan kepada Anggota dikirim sebelum 14 hari pelaksanaan RAC dan yang hadir pada RAC tersebut total 40 anggota dari 54 anggota resmi sehingga RAC dinyatakan Quarum
RAC juga dihadiri oleh KSOP sebagai Pembina Pelindo Regional 2 Distrik Navigasi Imigrasi Bea Cukai BUP yang ada di Palembang Para Ketua Asosiasi yang bergerak di Pelabuhan serta undangan lainnya
Pelaksanaan RAC juga dihadiri oleh Pengurus DPP Insa yang dalam hal ini diwakili oleh Capten Zainal Hasibuan sebagai Wakil Ketua Umum DPP Insa
Pemilihan Calon Ketua berlangsung Demokratis dalam suasana yang akrab serta gembira dan ketika SC mempersilahkan anggota untuk menggajukan calon ketua ternyata semua anggota yang hadir sepakat dan meminta ketua yang lama yaitu Bapak Kurmin Halim SH untuk kembali menjabat sebagai ketua periode 2025 - 2030
Karena calon yang diajuhkan adalah tunggal maka pemilihan berlangsung cepat tanpa hambatan sehingga didapat dan disetujui secara Aklamasi Bapak Kurmin Halim SH sebagai Ketua Dpc Insa Palembang periode 2025-2030
Capt Zainal dalam sambutannya sangat mengaprisiasi pelaksanaan RAC karena dilaksanakan secara demokratis serta riang gembira dan DPP sangat menghargai pilihan anggota Dpc Insa Palembang dimana terpilih kembali ketua yang lama yaitu Bapak Kurmin Halim SH karena ditangan beliau organisasi maju pesat serta pengurus bekerja sangat baik dan kompak yang paling fenomenal adalah beliau berhasil membangun gedung baru 3 tingkat untuk kantor sekretariat Dpc Insa Palembang yg sekarang pembangunannya sudah mencapai 70% dan diharapkan pertengahan tahun ini sudah bisa ditempati
Dalam sambutannya Capt Zainal juga menyampaikan bahwa thema RAC yaitu SINERGI INSA PALEMBANG BERSAMA STACKHOLDER MENUJUH INDONESIA EMAS adalah tepat dan beliau juga menggingatkan bahwa tantangan dunia pelayaran dimasa mendatang semakin besar sehingga perlunya kerja sama antar pengusaha serta stackholder lainnya
Dalam kata sambutannya Bapak Kurmin Halim SH setelah Sah sebagai ketua Dpc Insa Periode 2025-2030 menyampaikan ucapan terima kasih kpd anggota Dpc Insa Palembang yang masih memberikan kepercayaan penuh utk menjabat periode ketiga dan beliau berjanji akan menjalankan tugas dan tanggung jawab secara Amanah serta akan selalu memperhatikan kepentingan anggota. AC ditutup dengan foto bersama semua peserta rapat