Haru dan Bahagia Saat Bupati Lahat Ucapkan Salam Terakhir
Bupati Lahat H Cik Ujang didampingi Wakil Bupati Lahat H Haryanto, Ketua TP-PKK Kabupaten Lahat Hj Lidyawati Cik Ujang, dan Ketua GOW Hj Sumiati Haryanto, seluruh masyarakat terharu, saat Cik Ujang, menyampaikan salam pamit di akhir masa jabatan.--
LAHAT, KORANRADAR.ID – Pada malam puncak hiburan rakyat "Bersama Rakyat untuk Rakyat", Bupati Lahat H Cik Ujang didampingi Wakil Bupati Lahat H Haryanto, Ketua TP-PKK Kabupaten Lahat Hj Lidyawati Cik Ujang, dan Ketua GOW Hj Sumiati Haryanto, seluruh masyarakat terharu, saat Cik Ujang, menyampaikan salam pamit di akhir masa jabatan.
Sekda Lahat Chandra selaku ketua panitia pelaksana menyampaikan, kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk hiburan bagi masyarakat, mempererat tali silaturahmi antara bupati, wakil bupati, dan seluruh masyarakat Kabupaten Lahat. Malam puncak ini juga menjadi apresiasi untuk masyarakat yang telah berkontribusi dalam membangun Kabupaten Lahat selama periode 2018-2023.
Bupati Lahat dan Wakil Bupati turut merayakan keberhasilan berbagai kegiatan, termasuk turnamen bola volly, basket, sepak bola, dan grasstrack ojek motor kebun yang telah berlangsung dengan sukses. Malam puncak dihibur oleh artis ibu kota Bella KDI dan artis dari negara tetangga Malaysia, Beby Shima.
Dalam sambutannya, Bupati Cik Ujang, menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah hadir. Ia berpesan agar seluruh masyarakat menjaga ketertiban dan keamanan agar acara berjalan lancar. Bupati juga menyampaikan permohonan maaf atas segala kesalahan dan kekhilafan selama kepemimpinan mereka, yang akan berakhir pada tanggal 9 Desember 2023.
"Bapak dan Ibu, kami akan teruskan lagi program-program yang belum terlaksana. Program terbaru kami adalah Program Cahaya 1 Desa 1 Sarjana yang akan direalisasikan tahun depan. Semoga program ini bermanfaat untuk anak-anak generasi ke depannya, sehingga terhindar dari kemiskinan dengan cara meningkatkan tingkat pendidikan," ujar Cik Ujang.
Selain itu, Bupati juga menyoroti program pendidikan gratis dan berobat gratis. Ia berharap agar masyarakat Lahat dapat bersaing dengan kabupaten lainnya yang sudah lebih dahulu maju. Program-progam ini diharapkan dapat membantu masyarakat Lahat dalam meningkatkan kesejahteraan. (man)