Minta Aspirasi DPRD Sumsel Dimasukkan Dalam Program

Kamis 26 Oct 2023 - 19:54 WIB
Reporter : Zarkasi
Editor : Swan

PALEMBANG, KORANRADAR.ID - Berbagai usulan atau aspirasi masyarakat ditampung para anggota legislatif,  di antaranya bidang pemerintahan seperti peningkatan tunjangan BPD, RT, insentif lembaga adat, dan lain-lain, bidang perekonomian seperti alat pertanian, perikanan, peternakan, umkm, dan lain-lain.

Kemudian bidang kesejahteraan masyarakat seperti fasilitas pendidikan, kesehatan, fasilitas rumah ibadah, bedah rumah dan lain-lain, kemudian yang paling mendominasi usulan masyarakat yaitu bidang infrastruktur seperti pembangunan jalan, jembatan, siring, irigasi, penerangan jalan, dan lain sebagainya.

Selaku pimpinan rapat dan Ketua DPRD Provinsi Sumsel Hj RA Anita Noeringhati, berharap hasil reses dapat menjadi ketentuan bagi Pemerintah Provinsi Sumsel dalam membuat kebijakan.

“Kesepuluh anggota Dapil telah melaksanakan tugas prosesnya dan hasilnya diharapkan menjadi bahan masukan dalam penyusunan rencana kerja Pemerintah Provinsi Sumsel,” kata Anita, Kemarin

Dikatakan Anita,selama satu pekan DPRD melakukan reses untuk menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihan masing-masing. (zar)

Tags :
Kategori :

Terkait